Boyband korea juarai turney pubg
Kpopers biasanya identik dengan boyband yang suka nyanyi dan nari.Tapi tunggu dulu ,di ajang Idol Star Athletic Championship tidak ada nyanyi dan nari,para idola tersebut diharuskan unjuk kebolehan di kontes olahraga seperti panahan, lari, senam dan juga esports. Salah satu pemenang di cabang esports adalah Park Ji-hoon.
Park Ji-hoon adalah artis K-pop jebolan Produce 101, Ia menjadi juara 1 di turnamen PUBG yang jadi bagian dalam ISAC 2020 spesial Imlek di Januari silam. Bermain dalam mode squad, ia tergabung bersama eks personel Wanna One yakni Kim Jae-hwan, Lee Dae-hwi, dan Ha Sung-woon.
Adapun lawan-lawan mereka juga terdiri dari boyband Korea lainnya seperti grup idola lainnya antara lain SF9, Golden Child, ONF, N.Flying, Stray Kids, The Boyz, DIA dan LOONA. Artis berumur 20 tahun ini mengaku tertarik bergelut di dunia esports.apalagi dengan popularitas dari salah 1 pemain dari korea, Faker yang sangat mendunia,wajar banyak orang korea yang bercita cita jadi pemain esports.
Namun, untuk pindah haluan dari aktor ke pemain esports tidak akan dia lakukan di waktu dekat ini. “Hanya sebagai hobi saja. Saya sangat mencintai pekerjaan (sebagai penyanyi dan aktor) saat ini," ujar Ji-hoon, dikutip dari Antara.
Park Ji-hoon baru saja membintangi sebuah drama berjudul Flower Crew: Joseon Marriage Agency , ia juga baru saja selesai menggelar Fancon Asia Tour 2020 di Jakarta. Beberapa karya di bidang tarik suara antara album musik
Tahun lalu, OGN juga menggelar musim kedua dari Game Dolympic. Event ini mengajak sekitar 40 artis K-pop Korea Selatan untuk beradu skill dalam berbagai jenis dan genre game. Untuk cabang esports sendiri ada 5 cabang gim yang dipertandingkan.
Wih memang kalau idok K-pop itu wajib serbabisa yah sobat esports. Ngga heran deh kalau budaya esports di Korea besar banget karena semua kalangan juga suka main game
Post a Comment